Apa itu Affiliate Marketing ? Dan Bagaimana Cara Kerjanya ?

 Dalam dunia internet banyak sekali bisnis dan cara untuk mendapatkan uang, Salah satunya adalah Affiliate Marketing. Model bisnis Affiliate Marketing ini menerapakan sistem menjual barang dan jasa di internet yang berbasis komisi. Misalnya anda menjual produk atau jasa orang lain, dan ketika produk atau jasa tersebut terjual, maka anda akan mendapatkan komisi dari hasil penjualan tersebut. Untuk lebih jelas tentang Affiliate Marketing maka Blog Arisprastyo.my.id akan mejelaskannya secara lengkap pada postingan ini.




Apa itu Affiliate Marketing ?

Affiliate Marketing merupakan salah satu bisnis yang dilakaukan dengan cara menjual produk barang atau jasa ke pada orang lain. Setelah Produk atau jasa yang di pasarkan laku atau terjual anda akan menerima Komisi dari penjualan tersebut. Hal tersebut bertujuan agar produk atau jasa tersebut bisa cepat terjual dan berjalan dengan efektif, misalkan dikatakan saja anda mempunyai produk digital sendiri, anda ingin memasarkannya sendiri tanpa bantuan orang lain bisa dibayangkan sulitnya untuk mendapatkan penjualan, nah dengan adanya Affiliate Marketing produk anda bisa lebih cepat terjual karna banyaknya yang melakukan promosi produk atau jasa anda ke berbagai tempat. 

Bagaimana Cara Kerjanya Affiliate Marketing ?

Untuk menjadi Affiliate Marketing ada banyak caranya, salah satunya anda harus mendaftarkan diri anda ke suatu perusahaan web affilasi produk atau jasa, dan tentu saja anda harus sudah mempunyai pengalaman di bidang tersebut untuk di terima di perusahaan web affilasi tersebut. Setelah diterima anda akan mendapatkan berbagai macam link penawaran produk atau jasa untuk di promosikan. Kemudian anda promosikan link tersebut ke berbagai macam platform seperti Fbads, IGads, Blog, Website, Google ads dan forum forum online lainnya, dan jika anda seseorang yang melakukan klik pada link tersebut lalu seseorang tersebut melakukan pembelian, maka anda akan mendapatkan komisi. biasanya komisi atau bayaran yang di berikan besarnya bervariasi dan tergantung dari Produk atau jasa yang anda jual. 

Bagaimana sistem pembayaran Affiliate Marketing ?

nah sebenarnya Affiliate Marketing adalah bisnis yang paling mudah dilakukan untuk mendapatkan penghasilan dari penjualan, tanpa harus benar benar menjual produknya. Namun ada banyaknya sistem atau pembayaran untuk mendapatkan komisi atau bayaran dari hasil penjualan tersbut. bahkan untuk mendapatkan komisi, konsumen juga tidak harus membeli produk tersebut. jadi komisi atau pembayaran tersebut tergantung dari sistem penawaran apa yang diterapkan. Berikut macam macam sistem pembayaran atau komisi untuk affilate.

1. PPC ( Pay Per Sale ) 



Pay Per Sale sering di sebut PPC ( Dibayar setelah terjual ). Sistem ini paling standar di Affiliate Marketing. Sistem PPC ini anda akan di bayar dengan beberapa persentase dari harga penjualan produk atau jasa yang terjual ke konsumen.


2. PPL ( Pay Per Lead )



Pay Per Lead sering di sebut PPL atau juga CPA ( Cost Per Action ). Sistem ini Mengharuskan Konsumen untuk melakukan Leads atau action pada produk atau jasa yang di promosikan baru anda akan mendapatkan komisi. Artinya Affiliate diharuskan mengajak konsumen untuk mengunjungi website merchan kemudian melakukan tindakan tertentu. seperti mandaftar jadi anggota website mengajaknya mencoba layanan produk gratis, berlangganan newsletter atau mengunduh software ataupun file. biasanya Affiliate yang menjalankan bisnis sistem PPL Atau CPA ini sudah mahir berikalan promosi ajakan click bait dan berbagainya untuk memancing konsumen mau melakukan tindakan pada penwaran tersebut. dan komisi pada sistem ini biasanya cenderung lebih besar.


3. PPC (Pay Per Click)

Pay Per Clik atau sering disebut PPC. Sistem PPC ini affilate di bayar jika ada yang mengklik penwaran tersebut. Lebih tepatnya engagement dengan konsumen sehingga mereka dapat mengajak konsumen untuk berpindah dari website affiliate menuju ke website merchant. Jadi, affiliate akan dibayar berdasarkan peningkatan web traffic. Semakin banyak konsumen dari website affiliate mengunjungi website merchant, maka komisi yang didapatkan affiliate juga menjadi makin tinggi.

Nah Itulah pengertian Apa itu Affilate Marketing ? Dan Bagaimana Cara Kerjanya ? Itu berdasarkan pengalaman saya sebagai affilate marketing jika ada yang salah mohon di maafkan. semoga artikel ini bermanfaat bagi kalian yang sedang ingin terjun ke bisnis Online bisa di coba Affiliate Marketing. Di postingan selanjutnya saya akan membahas salah satu Affilate Marketing sistem PPL Atau CPA yang saat ini saya jalankan dengan bayaran yang cukup tinggi.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Apa itu Affiliate Marketing ? Dan Bagaimana Cara Kerjanya ?"

Posting Komentar